Pages

Saturday, September 15, 2007

Sejarah PASCAL

merupakan pengembangan dari bahasa ALGOL 60, bahasa pemrograman untuk sains komputasi. Tahun 1960, beberapa ahli komputer bekerja untuk mengembangkan bahasa ALGOL, salah satunya adalah Dr. Niklaus Wirth dari Swiss Federal Institute of Technology (ETH-Zurich), yang merupakan anggota grup yang membuat ALGOL. Tahun 1971, dia menerbitkan suatu spesifikasi untuk highly-structured language (bahasa tinggi yang terstruktur) yang menyerupai ALGOL. Dia menamainya dengan PASCAL (seorang filsuf dan ahli matematika dari Perancis) Pascal bersifat data oriented, yaitu programmer diberi keleluasaan untuk mendefinisikan data sendiri. Pascal juga merupakan teaching language (banyak dipakai untuk pengajaran tentang konsep pemrograman). Kelebihan yang lain adalah penulisan kode Pascal yang luwes, tidak seperti misalnya FORTRAN, yang memerlukan programmer untuk menulis kode dengan format tertentu. Bentuk dasar program Pascal adalah seperti berikut:

program TITLE ;
begin pernyataan;

pernyataan

end.

Awal mula
Kemunculan Pascal boleh dikatakan terlambat dalam sejarah bahasa pemrograman. Karena muncul belakangan, Pascal dapat belajar dari pendahulunya seperti Fortran, Cobol, dan PL/1 yang muncul sekitar awal 1960-an. Niklaus Wirth menyatakan bahwa di mulai mengembangkan Pascal tahun 1968, dengan implemetasi pertama dilakukan pada mesin seri CDC 6000 di tahun 1970.

Tahun 1970-an
Pada tahun 1975, Wirth bekerja bersama Jensen untuk menghasilkan buku referensi Pascal "Pascal User Manual and Report". Wirth beralih dari Pascal tahun 1977 untuk mengerjakan Modula - penerus Pasca.

Tahun 1980-an
Thun 1982 muncul ISO Pascal. Ada seven besar pada bulan November 1983, dengan keluarnya Turbo Pascal. Tahun 1987 Turbo Pascal sudah mencapai rilis 4. Turbo Pascal mengungguli lawan-lawannya dalam hal kecepatan kompilasi dan eksekusi, meninggalkan pesaingnya dengan kelemahannya.


No comments :